Manchester United kabarnya akan segera kedatangan pemain anyar di bursa transfer musim dingin tahun ini. Pihak manajemen The Red Devils diyakini akan segera menuntaskan proses kepindahan Bruno Fernandes dari Sporting Lisbon.
Untuk bisa mendapatkan jasa Bruno di paruh kedua musim ini, pihak United diyakini akan dipaksa menggelontorkan dana hingga mencapai 60 juta Pounds atau setara dengan 1,077 triliun rupiah. Wakil presiden Manchester United, Ed Woodward diketahui telah menggelar pertemuan dengan presiden Sporting Lisbon, Frederico Varandas dan agen dari Bruno Fernandes di London pada hari Jumat kemarin.
Hasil pertemuan itu diyakini berakhir dengan kesepakatan dari semua pihak bahwa Bruno akan segera berseragam United dalam waktu dekat. Kedatangan Bruno ke Old Trafford ini kabarnya merupakan permintaan langsung dari juru taktik United, Ole Gunnar Solskjaer untuk meningkatkan kreativitas lini depan timnya.
Keinginan Solskjaer untuk bisa merekrut Bruno sejatinya sangat wajar. Pasalnya, saat ini skuat United tidak memiliki pemain yang bisa berposisi sebagai gelandang serang sebaik apa yang bisa ditawarkan oleh pemain berusia 24 tahun tersebut.
Musim ini Solskjaer sebenarnya mempercayakan posisi tersebut kepada dua pemain yakni Jesse Lingard serta Juan Mata. Akan tetapi, kedua pemain itu gagal tampil impresif dan bermain di bawah ekspektasi. Lihat saja apa yang ditorehkan oleh Lingard dari 18 pertandingan di ajang Liga Inggris dengan tanpa sekalipun mencetak gol serta membuat assist untuk timnya.
Catatan itu tentu sangat jauh jika dibandingkan dengan apa yang dibukukan oleh Bruno musim ini bersama Sporting. Tampil dalam 24 pertandingan, Bruno sukses berkontribusi dengan 13 gol serta 13 assist. Performa Bruno bahkan lebih impresif lagi musim lalu lewat torehan 32 gol serta 18 assist dari 53 pertandingan di semua kompetisi.
Melihat performa meyakinkan Bruno itu, maka wajar saja jika kehadiran dirinya diyakini akan membuat lini depan United semakin berbahaya nantinya. Anthony Martial yang dipercaya sebagai penyerang utama musim ini diyakini akan menjadi pemain yang paling diuntungkan dari kehadiran Bruno. Penyerang asal Prancis itu dipercaya akan mendapatkan umpan-umpan terbaik yang akan dilepaskan oleh Bruno untuk mengoyak jala gawang lawan.